SEMINAR NASIONAL III BIOLOGI DAN PEMBELAJARANNYA DI UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

SEMINAR NASIONAL III BIOLOGI DAN PEMBELAJARANNYA DI UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

Peserta Pemakalah Seminar Nasional Universitas Negeri Medan (dari kiri-kanan) Lilis Setiawati, Dita Deanesia, Ade Diana Kharisma dan Irfan Andi Gafur

Pekanbaru (8/9)- bertepatan di Gedung Digital Library, Jl. Williem Iskandar Pasar V Medan Estate, Universitas Negeri Medan (UNIMED) pada tanggal 08 September 2017 dilaksanakan acara Second Postgraduate Bio Expo. Penyelenggara acara oleh Prodi Pendidikan Biologi S2 Pascasarjana Universitas Negeri Medan dengan agenda Seminar Nasional, Workshop, Penanaman Mangrove dan Temu Kangen Alumni, Pelatihan Managemen Laboratorium Biologi serta Lomba Media Pembelajaran.

Dalam kegiatan ini, Mahasiswa Program Magister Pendidikan Biologi Universitas Riau yang ikut partisipasi mengikuti Seminar Nasional sebagai Pemakalah yaitu Irfan Andi Gafur, Dita Deanesia, Ade Diana Kharisma, dan Lilis Setiawati serta mengikuti ajang perlombaan Media Pembelajaran ICT dan Non-ICT oleh Irfan Andi Gafur.

Daftar Mahasiswa Program Magister Pendidikan Biologi Universitas Riau yang mengikuti Seminar

NO

NAMA

JUDUL MAKALAH

1

Lilis Setiawati Efektivitas Perebusan Biji Karet (Hevea bransiliensis) Sebagai Bahan Baku Pembuatan Tempe.

2

Dita Deanesia Isolasi DNA Tanaman Padi (Oryza sativa L.) Asal Kecamatan Bantan, Bengkalis-Riau.

3

Ade Diana Kharisma Desain Pengembangan Modul Manfaat Hutan Sebagai Cadangan Karbon Kota Pada Tingkat Pendidikan Menengah Kota Pekanbaru.

4

Irfan Andi Gafur Efektivitas Penambahan Chitosan Dalam Meningkatkan Kualitas Mutu Ikan Kembung Asin (Rastrelliger sp) Selama Penyimpanan Suhu Ruang.
%d blogger menyukai ini: